SEBAGAI salah satu ikon Kota Surabaya, kehadiran House of Sampoerna (HoS) tidak sekadar menjual historia semata. Ada kisah, juga luka, menjadi salah satu item dagangan yang bisa disimak dalam ujud fisik dan memorabilia koleksi HoS. Magnet pemelet wisatawan mancanegara (terutama Belanda dan Inggris) selain wisatawan lokal untuk bertandang ke gedung sarat sejarah ini.
SURYA | Uniknya, HoS tidak hanya menyajikan itu saja. Selain menawarkan pemuas mata, lapar dan dahaga juga diperhatikan manajemen HoS. Tidak ada tetamu yang tidak diperhatikan dan dibiarkan lewat begitu saja. Kenyang dengan historia masa silam, saatnya memuaskan tuntutan perut.
”Di sinilah tetamu bisa mendapatkan citarasa masa lalu sekaligus masa kini dalam racikan-racikan kuliner khas HoS yang bisa diterima oleh semua lidah, terutama oleh tetamu asing yang memiliki lidah relatif peka pada rasa,” ujar chef Achmad Taufi, Cafe Manager HoS Surabaya seraya menyebut racikan unik ala HoS. Misalnya, nasi iga kremes, beef expresso hingga boat potatoes.
Nasi iga kremes misalnya, ditata unik dalam piring saji yang terdiri dari nasi gurih, dipadu tampilan iga sapi goreng, ditambah sambal hijau, dan ditaburi kremesan gurih nan renyah. Plus emping goreng. Hmm… sungguh menggiurkan.
Bagi yang kurang suka, Taufik menyarankan beef expresso saus XO, atau boat potatoes. Beef expresso, jelas Taufik, memiliki citarasa sempurna karena pilihan daging sapi tenderloin yang dikenal lunak dan dibakar dengan tingkat kematangan sempurna. Siraman saus sensual yang merupakan paduan cokelat dan kopi ekspreso, membuat citarasanya kian mantap saat mengelus lidah.
Ingin mencoba sesuatu yang ringan namun spesial? Taufik menawarkan boat potatoes, kentang rebus siram hijau dengan smoke beef bertabur keju. Kelembutan yang mantap. ”Menu ini hanya butuh waktu sekitar 10 menit untuk menyiapkan,” tandas Taufik, seakan memahami rasa tidak sabar pelanggan HoS.
Jangan lupa, segarkan tenggorokan dengan racikan minuman yang menggoda ala HoS. Ada beragam pilihan racikan minuman berbahan buah-buahan segar. Dari sexy pink (strawberi), my bonnie (apel), atau carribean mango (mangga). Sungguh impas menghapus lelah sekaligus membuat fresh. rie
0 Response to "Barat dan Timur dalam Seporsi Rasa ala HoS"
Posting Komentar